Rabu, 15 Juni 2016

PESAN VISUAL


PESAN VISUAL

 

Kita bias mengingat dan berkomunikasi karena ia memiliki arti pada pesan visual. Pesan visual bisa juga termasuk kedalam brain wash. Pesan visual menurut Aldous Huxley dikatergorikan menjadi tiga tipe, yaitu;

  • Pesan Visual Mental
     
    Pesan visual mental yaitu berkaitan dengan apa yang ada didalam pikiran kita.
    Contohnya: mimpi dan fantasi (khayalan)
     
  • Pesan Visual Langsung (Direct)
     
    Pesan visual langsung (direct) yaitu berkaitan dengan apa yang kita lihat tanpa intervensi/11melalui media.
     
  • Pesan Visual Mediated
     
    Pesan visual mediated merupakan apa yang kita lihat dari medium cetak (print) maupun layar (screen).

 

Melalui cara melihat pesan visual mental dan berpikir dengan pikiran dalam benak anda dari waktu ke waktu, secara berulang-ulang, gambar menjadi permanen dan otak anda menyimpan kenangan visual.

Semua pesan baik verbal atau visual, memiliki komponen harfiah dan simbolis. Ujung dari komunikasi visual dan memproduksi gambar yang kuat sehingga orang yang melihatakan selalu ingat dengan isinya. Contohnya iklan fenomenal dari Mastin, produknya ekstrak kulit manggis.

Aldous Huxley membuat metode untuk melihat dengan baik akan menciptakan pesan visual yang kuat. Pesannya yaitu sebagai berikut:

“The more you know - the more you sense - the more you select - the more you perceive - the more you remember - the more you learn - the more you know”

 

DASAR-DASAR ISYARAT PERSEPSI VISUAL

 

Akal budi mengertiakan pesan pada tampilan visual, oleh karena itu untuk memandang, bagaimana pikiran memproses informasi visual yang diterimanya dari mata sangat penting. Akal budi memproses gambar menjadi 4 dasar isyarat persepsi visual: 

  1. Warna (color)
  2. Bentuk (form)
  3. Kedalaman (depth)
  4. Gerakan (movement)

 

  1. Warna
     
    Warna (color) adalah setiap kita lihat merupakan gabungan dari 3 warna primer: red, green and blue. Warna tersebut merupakan warna additive atau penggabungan warna primer cahaya menghasilkan warna putih.  
     
    Warna additive atau warna dari cahaya. Sedangkan warna primer pada pigmen cat, cyan, yellow and magenta. Warna tersebut merupakan warna subtractive atau penggabungan warna primer pigmen cat menghasilkan warna hitam.
     
    Ada 3 metode untuk menguraikan warna:

  • Objective:
    adalah metode menguraikan warna berdasarkan standar ukuran terhadap panjang gelombang elektromagnetik / spketrum cahaya yang memiliki satuan nanometer.

  • Comparative:
    Metode ini menyetarakan warna, seperti mendefinisikan warna merah yang disetarakan dengan warna darah atau warna biru disetarakan dengan warna langit cerah.

  • Subjective:
    Metode ini mendeskripsikan warna berkaitan dengan maksud pikiran seseorang atau asosiasi dari warna yang memiliki efek pada reaksi emosional.
     

  1. Form (bentuk)
    Form atau wujud didefinisikan sebagai garis luar yang membentuk objek dan memiliki 3 komponen:

  • Titik (dots):
    Titik (dots) adalah bentuk yang paling sederhana, digunakan membuat penekanan dalam bingkai gambar.

  • Garis (lines):
    Titik-titik yang di gambar dengan ukuran yang sama dan jarak yang berdempetan. Garis bias berbentuk lurus, melengkung dan kombinasi keduanya.

  • Bentuk (shapes):
    Kombinasi dari titik-titik dan garis yang membentuk pola yang mengacu pada bentuk natural di dalam desain grafis. Ada 3 bentuk (shape) dasar,  yaitu: parallegram, circle, dan triangle.

 

  1. Kedalaman
    Kedalaman (depth) berhubungan dengan volume, ketika tiga bentuk dasar memiliki volume maka ia akan memperlihatkan berat dan massa,  contoh: kotak, silinder, piramida, kerucut, dan bola. Ada delapan factor yang mempengaruhi orang melihat sebuah kedalaman, yaitu: space, size, color, lighting, textural gradient, interposition, time, and perspective.

 

  1. Gerakan
    Gerakan / movement merupakan atribut yang terakhir yang mempengaruhi respon syaraf penglihatan manusia. Ada 4 jenisgerakan, yaitu:

  • Real:
    Real movement adalah gerakan yang dilakukan oleh objek dan langsung kita lihat tanpa melalui media.
  • Apparent
    Apparent movement adalah gerakan yang memperlihatkan objek bergerak, contohnya film di bioskop maupun di TV.
  • Graphic:
    Graphic movement adalah gerakan mata yang mengamati sebuah layout gambar dan mencari elemen-elemen grafis.
  • Implied
    Implied movement adalah gerakan yang ada pada gambar beku (still image) dengan tujuan menstimulasi mata untuk melihat gerakan pada gambar tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar